Joshua Wong, Pemuda 17 Tahun Pimpin Ribuan Massa Pro Demokrasi Hong Kong
Unknown
17:17
1
Joshua saat orasi, dok.photo: reuters |
Tidak sebanding dengan perawakannya yang kurus dan telihat lunglai. Bahkan usianya pun tidak cukup untuk dapat menyetir kendaraan di Hong Kong. Namun, pemuda 17 tahun ini ketika memimpin aksi terlihat sangat gagah, tidak tanggung-tanggung, dia mampu memimpin 120 ribu orang massa aksi.
Dia juga memicu gelombang pembangkangan sipil dengan tujuan agar China menyerah dan memenuhi tuntutan mereka untuk memilih hak pilih universal untuk Hong Kong.
Sebagai seorang siswa dia membangun gerakan pro demokrasi yang memprotes pemerintah China di Beijing soal kebijakan Pemilu yang tidak memberi hak pilih bagi warga Hong Kong.
"Hak pilih universal adalah misi era ini dan era ini adalah milik orang-orang muda. Jadi biarkan orang-orang muda menyelesaikan misinya. Orang-orang muda akan selalu menjadi pelopor," kata Wong kepada Bloomberg seperti dilansir IBTimes.com, Senin (29/9/2014).
Wong dan gerakannya adalah satu bukti dari kesadaran perlawanan atas serangkaian ingkar janji pemerintah China yang ada di Hong Kong. Seharusnya pasca lepasnya koloni Inggris dan Hong Kong kembali ke pemerintahan China dan menyepakati otonomi di Hong Kong oleh kedua negara. Pemilihan umum harus dilakukan secara demokratis dalam memilih pemimpinnya sendiri.
Tampilannya sih kyk kutu buku tp keberaniannya melawan pemerintah Hongkong patut diacungi jempol
ReplyDelete